Jumat, 17 Januari 2014

PEMILU 2014: PEMILIH PINTAR ATAU PINTAR UNTUK TIDAK MEMILIH

Seperti kita ketahui, 2014 ini merupakan tahun di mana pemerintahan kabinet Indonesia Bersatu milik presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan segera berakhir. Juga merupakan lonceng, tanda bahwa masyarakat harus mulai bersiap untuk memilih calon presiden untuk periode selanjutnya. Partai berwarna biru, kuning, merah, hijau dan lain sebagainya mulai berusaha mengusung tokoh yang menjadi jagoannya untuk memimpin negeri kaya sumber daya alam ini. Bermunculan nama-nama seperti Prabowo Subianto, Wiranto, Hari Tanoesoedibjo, Aburizal Bakrie, Surya Paloh dan lain sebagainya yang siap menjadi kandidat sebagai pemimpin di negeri yang masih berkembang ini. Masyarakat pun berkoar, terdapat salah satu nama yang dianggap layak dan mumpuni untuk memimpin negeri ini, yaitu, Joko Widodo, yang akrab dipanggil Jokowi.

Senin, 26 Agustus 2013

Kutipan Makna Sosial dalam Huckleberry Finn



Istilah pemaknaan

            Pada dasarnya makna selalu terdapat pada setiap karya sastra. “Aristoteles menyatakan bahawa unit terkecil yang bermakna atau the smallest significant unit of speech ialah perkataan”1. Memang ada beberapa makna yang tersirat dalam perkataan, atau pun percakapan, khususnya dalam novel yang saya bahas kali ini. Namun makna dalam karya sastra tidak selalu tersurat hingga tidak mudah di tangkap. Pada sebuah karya sastra baik berupa lisan maupun tulisan, selalu ada makna yang mesti dan bisa kita ambil di dalamnya. Terkadang pengarang/penulis ingin menyampaikan gagasan, pikiran, ide, amanat-amanat lewat karya yang di buatnya. Namun tidak semua gagasan atau pikirannya tersebut di tuang langsung secara gamblang oleh pengarang/penulis, maka dari itu di perlukan pemahaman lebih dalam untuk menggali pesan yang baik secara sengaja maupun tidak sengaja terdapat di dalam sebuah karya sastra. Sengaja atau tidak sengaja, mungkin beberapa orang bingung, bagaimana bisa ada pesan dan makna yang secara tidak sengaja tertera dalam sebuah karya sastra. Hal itu saya terapkan kepada setiap pembaca novel ini, bukan penulis, bahwa terkadang kita menemukan sebuah kalimat yang makna di dalamnya menyiratkan sesuatu hal yang tak terduga, atau ada makna lebih dalam dan khususnya makna sosial yang terdapat dalam novel ini yang berusaha saya gali dan bahas.

Sabtu, 13 April 2013

Konsep Islam



Ilahiyah dalam Nahjul Balaghah

Agama Islam merupakan agama yang mengajarkan ajaran-ajaran Tauhid dan penyembahan pada tuhan yang satu. Seperti yang diketahui bahwa seluruh ayat-ayat Alquran dalam berbagai aspek pengetahuan memiliki ciri khas tersendiri dan materi Ilahiyah merupakan salah satu bentuk ejawantah dari ayat-ayat tersebut.

Kalimat Islam adalah kalimat tauhid dan seruan Islam dimulai dengan kalimat ini. Seluruh aturan-aturan yang ada dalam Alquran dan Islam ditujukan untuk supaya manusia mengenal Allah SWT dan hanya menyembah Dia semata-mata dan tidak menyembah selain Dia serta tidak tunduk dan menyerah kepada pemerintahan yang bukan berdasar pada aturan Ilahi dan hanya tunduk dan patuh kepada agama, ajaran, aturan dan syari’at Ilahi. Salah satu bentuk tauhid adalah pengakuan bahwa hanya Allah SWT yang berhak membuat aturan dan syari’at dan –selain Dia– tidak ada seorang pun yang berhak dan layak membuat aturan. Dan barang siapa meyakini dan mengakui bahwa  –selain Allah SWT– ada orang yang layak dan berhak membuat aturan dan hukum, maka orang tersebut telah dengan transparan menyatakan kemusyrikannya.

Pendahuluan Makalah Konstitusi


Setiap negara tentu mempunyai konstitusi, meskipun mungkin tidak tertulis. Konstitusi mempunyai arti dan fungsi yang sangat penting bagi negara, baik secara formil, materil, maupun konstitusionil. Konstitusi juga mempunyai fungsi konstitusional, sebagai sumber dan dasar cita bangsa dan negara yang berupa nilai-nilai dan kaidah-kaidah dasar bagi kehidupan bernegara. Ia selalu mencerminkan semangat

Contoh Kata Pengantar Makalah Konstitusi


KATA PENGANTAR

Pertama-tama puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT,yang telah memberikan nikmat dan karunia-Nya kepada kami untuk menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya.Shalawat serta salam semoga selalu tercurah kepada pemimpin bagi umat dan teladan sepanjang hayat Rasulullah Muhammad SAW, kepada keluarganya, para sahabatnya, tabii’in dan tabiahum, serta umatnya yang senantiasa berusaha untuk mengikuti jejak mulianya.
Penyusunan makalah ini bertujuan untuk mengembangkan ilmu dan pengetahuan kami sebagai penyusun,serta dimaksudkan untuk memenuhi salah satu syarat mengikuti UTS dan UAS MK.Pendidikan Kewarganegaraan. Makalah ini diharapkan bisa memberikan manfaat bagi kami dan pembaca yang memerlukan informasi yang terkandung di dalamnya serta menjadi sumbangsih dalam bidang Pendidikan Kewarganegaraan, khususnya mengenai permasalahan yang kami bahas.